ilustrasi (sumber: telegraph.co.uk) |
KabarUFO, Jakarta - Hari ini waktu Amerika Serikat (23/11), Pentagon resmi mengumumkan badan baru untuk meneliti kasus UFO yang bernama Airborne Object Identification and Management Synchronization Group (AOIMSG). Seperti apa?
Wakil Menteri Pertahanan AS (Deputy Secretary of Defense), Kathleen Hicks, yang bekerja sama dengan Director of National Intelligence, mengarahkan pihak Under Secretary of Defense for Intelligence & Security untuk membentuk (di dalam) Office of the USD(I&S), badan Airborne Object Identification and Management Synchronization Group (AOIMSG) sebagai penerus dari Unidentified Aerial Phenomena Task Force di US Navy.
AOIMSG akan menyinkronkan upaya dari lintas Departemen dan pemerintah AS yang lebih luas untuk mendeteksi, mengidentifikasi, dan mengaitkan objek di Special Use Airspace / SUA (wilayah udara AS), dan untuk menilai dan mengurangi setiap ancaman terkait keselamatan penerbangan dan keamanan nasional.
Untuk memberikan pengawasan terhadap AOIMSG, Wakil Menteri juga mengarahkan USD(I&S) untuk memimpin Airborne Object Identification and Management Executive Council (AOIMEXEC) yang terdiri dari keanggotaan Department Of Defense, Komunitas Intelijen, dan (untuk menawarkan tempat bagi) perwakilan antarlembaga pemerintah AS.
Pihak Pentagon (DoD) di keterangan resminya menyatakan: "Infiltrasi oleh objek udara apa pun ke dalam wilayah udara kami menimbulkan masalah keamanan penerbangan dan operasi, dan dapat menimbulkan tantangan keamanan nasional. Depatment Of Defense menangani laporan serangan - oleh objek udara apa pun, diidentifikasi atau tidak diidentifikasi - dengan sangat serius, dan menyelidiki tiap-tiap kasusnya,"
Keputusan ini merupakan hasil dari upaya perencanaan dan kolaborasi yang dilakukan oleh OUSD(I&S) dan elemen Department Of Defense lainnya, atas arahan Wakil Menteri Hicks, untuk mengatasi tantangan terkait UAP (UFO) yang terjadi di atau di dekat tempat pelatihan dan instalasi milik Department Of Defense yang disorot dalam pendahuluan laporan penilaian DNI yang diserahkan ke Kongres AS pada Juni 2021 kemarin. Laporan tersebut juga mengidentifikasi kebutuhan akan perbaikan dalam proses, kebijakan, teknologi, dan pelatihan, untuk meningkatkan kemampuan kita dalam memahami UAP / UFO.
Dalam waktu beberapa pekan ke depan, Departement of Defense akan mengeluarkan pedoman pelaksanaan; yang akan berisi rincian lebih lanjut tentang Direktur AOIMSG, struktur organisasi, otoritas, dan sumber daya.
Baca keterangan resmi ini langsung di situsnya pentagon, di SINI.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar